Dompet Dhuafa Terima Wakaf Sekolah dari Holcim

Jakarta. (23/8) – Menyadari bahwa pendidikan merupakan bidang yang teramat penting dan membutuhkan manajemen yang profesional, Holcim mewakafkan  Sekolah Semen Cibinong kepada Dompet Dhuafa dalam sebuah acara serah terima di Klapanunggal, Bogor, Selasa 23 Agustus 2011.

Sekolah Semen Cibinong didirikan diatas lahan seluas 1.8 hektar pada tahun 1971 oleh PT Semen Cibinong Tbk, saat ini Holcim Indonesia, untuk menyokong pendidikan bagi anak-anak karyawan di sekitar pabrik yang berlokasi di Kecamatan Klapanunggal, Bogor.

Seiring perkembangannya, sekolah yang saat ini menampung 897 siswa mulai usia TK hingga SMP, tidak hanya terbatas pada anak-anak karyawan saja, namun juga dibuka untuk umum. Mengingat, semakin tingginya tuntutan kualitas pendidikan saat ini, Holcim menyadari bahwa institusi pendidikan ini haruslah ditangani dengan manajemen yang terfokus dan profesional dibidangnya. Karena itulah, akhirnya tercapai kesepakatan antara Holcim dengan Dompet Dhuafa, tentang wakaf sekolah ini.

“Pendidikan merupakan salah satu sektor yang mendukung pembangunan. Apalagi semakin banyak anak-anak dari keluarga non-karyawan di sekitar pabrik ini yang juga ikut bersekolah disini. Kedua hal ini menjadi pertimbangan yang teramat penting untuk memberikan dukungan yang terbaik bagi kelangsungan pendidikan mereka”, demikian Rusli Setiawan, Relationship Management Director, memberikan keterangannya.

Dompet Dhuafa dipilih karena kredibilitas dan kinerjanya telah diakui sebagai lembaga amil zakat terpercaya yang memiliki program di bidang pendidikan untuk kaum dhuafa yang mendukung anak-anak cerdas dari keluarga yang kurang mampu dan yang berkecukupan untuk melanjutkan pendidikan gratis sampai jenjang universitas.

“Keputusan ini merupakan bentuk komitmen kami untuk terus mendukung kelangsungan pendidikan para siswa dan upaya meningkatkan kualitas pendidikan untuk masa depan mereka”, ujar Rusli lebih lanjut.

Di kesempatan yang sama, Presiden Direktur Dompet Dhuafa, Ismail A. Said merasa bahwa amanah yang diberikan Holcim kepada Dompet Dhuafa adalah tugas mulia untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia. “Kami sangat berterima kasih kepada Management Holcim atas kepercayaannya kepada Dompet Dhuafa untuk menerima amanah wakaf Sekolah Semen Cibinong ini,” ungkap Ismail (Agus)

http://pkesinteraktif.com/berita/ziswaf/2845-dompet-dhuafa-terima-wakaf-sekolah-dari-holcim.html

Comments

Popular posts from this blog

BSM Dapat Suntikan Rp 300 Miliar

Produk Bank Syariah Harus Sesuai Subtansi Ekonomi Islam

Ekpansi Pembiayaan Menengah, BSM Lihat Potensi Daerah